LOMBA GUBERNUR KALIMANTAN SELATAN-BANJARMASIN
Mediabnr - Halaman Kantor Gubernur Lama titik 0 Kilometer Banjarmasin penuh sesak dijejali ratusan kicaumania baik dari Kalsel juga Kalteng untuk berlomba diajang Gubernur Kalimantan Selatan bertitel SAHBIRIN CUP 1 Minggu 29 Oktober 2017.
Gubernur diwakili Staf Ahli Drs Gusti H Burhanudin mengatakan lomba sekaligus memperingati Hari Kota Banjarmasin juga silaturahmi antar masyarakat khususnya kicaumania. Jalannya Lomba sukses digelar sebanyak 34 kelas tercatat 1.125 tiket terjual dibawah pengawalan kru juri full JBI Pusat dengan ketua H. Dodot sebagai pengawas, terlebih cuaca cerah sangat mendukung dimana lomba berjalan lancar dan aman. Kurang dari seminggu, H. Dodot akan kembali ke Kota Seribu Sungai tepatnya kota Tanjung Kab. Tabalong sebagai Narasumber untuk Diklat Juri JBI Indonesia Angkatan 31 tanggal 3-5 November 2017.
Nama AA81 SF Banjarmasin menyabet Juara Perorangan untuk kesekian kalinya berbekal banyak amunisinya bertengger diposisi tangga jawara sementara Satria Muda BC tampil sebagai juara Bird Club. Langkah Satria Muda BC juga dibayangi Cahaya 8 BC dimana perolehan point cukup ketat.
Penghargaan burung terbaik dicapai Fatir jagoan AA81 SF dikelas Pleci, Kenari milik H. Latip dengan torehan 2 kali pemenang pertama. Kelas Cucak Hijau, Bodrex burung kesayangan Mr. Dwi Sampit dari Satria Muda BC tak mau kalah dengan menggondol 2 kali juara pertama juga terbaik, hal sama juga miliknya Kacer Golden mencatat hattick sekaligus terbaik. “ Pencapaian dan kinerja burung tak lepas dari rawatan maksimal kru Satria Muda BC, mereka begitu solid dan kompak,” tutur Mr. Dwi Sampit.
Pertarungan kelas Murai Borneo juga Love Bird begitu ketat. Daftar juara kelas Murai Borneo silih berganti dicatat 5 nama burung. Partai perdana ada Banteng keraton Milik Abah dari Cahaya 8 BC, Portugal besutan Mr. Dwi Sampit, Rojo Langit andalan ZR SF, Mercy kepunyaan A2 SF Kotabaru dan kelas penutup ada Lukah burung kesayangan Rudy dari Alalak Berangas dimana 5 burung diatas menyandang status juara pertama. Mercy milik A2 SF Kotabaru meraih Murai Borneo terbaik dengan torehan juara 1 dan 2. “ Sengit dan alot perlombaan pada kelas Borneo,” ungkap Haris Kotabaru. Kelas Love Birdpun berjalan demikian, dimana Kincil Milik Yusuf dan Kaisar punya AA81 SF berjalan sengit, aksi menawan Kincil dengan hattricknya dinobatkan sebagai Love Bird terbaik.
Kotabaru BC dengan ketua Auwe juga menuai prestasi juara lewat Mahing pada kelas Cucak Hijau Gubernur sebagai juara pertama kelas juga Bom Atom dikelas Murai Borneo. “ Insya Allah tahun depan 2018, kicaumania Kotabaru menggelar lomba lumayan besar semoga dapat terlealisasi,” ujar Auwe.
Bom Doorprice dinanti kicaumania pada penghujung acara dimana satu unit sepeda motor diraih kicaumania Kalsel. “ Terimakasih kepada semua kicaumania, support para pendukung sehingga lomba berjalan sukses, rencana lomba Gubernur Kalimantan Selatan akan menjadi agenda tahunan,” tutup Anang Misran Hidayatullah ketua panitia. (Eddy Wang)
Baca Juga : Daftar Juara Gubernur “Sahbirin Cup” Kalsel – Banjarmasin (29/10/2017)
sumber : mediabnr
0 Response to "Berjalan Sukses Dan Mencatat 1.125 Tiket"
Post a Comment